Kembali diingatkan soal umur. Selalu berhubungan dengan pencapaian. Ambisi? Mungkin, tapi bukan lah yaa. Aku santai kok. Tapi meski demikian, aku selalu ingin lari... ingin segera bisa melakukan apa yang kuinginkan dengan bebas.
Ingin menjadi diri sendiri, menjadi manusia yang merdeka. Merdeka dalam setiap aspek kehidupan. Mind, healthy, safety, financial, spiritual, relationship, empowerment, dan lain-lain. Tentu saja, aku tetap perempuan. Yang nantinya harus menyelaraskan diri dengan kodrat, sebagai mahluk yang paling dimuliakan Alloh. :)
Hmm pada prosesnya aku kemudian sadar dan mengerti. Bahwa fokus tiap orang berbeda. Seseorang yang telah melewati 'pencapaian' tertentu, akan bergerak ke pencapaian berikutnya. Begitulah. Masa bekerja tak sama lagi dengan masa kuliah dulu. Apalagi dalam menanggapi pergaulan. Masa itu telah lewat, alhamdulillah dilewati dengan khusnul khotimah. Saat ini, sudah waktunya untuk orientasi yang lebih besar.
Apa itu?
Kebebasan! Hoho. AKU, adalah orang yang merdeka. :D